MEDAN - Netizen dihebohkan dengan rekaman video seorang warga asal Jalan Halat Medan yang meludahi pegawai PLN saat datang menagih kepada pelanggan yang menunggak listrik selama 2 bulan.
Peristiwa itu terjadi saat pegawai PLN dari Unit Pelayanan Pelanggan (ULP) Medan yang bernama Ayu Miranda datang di kediaman pria itu pada Kamis (29/7/2021) lalu.

Dalam video yang diunggah, terlihat seorang pria yang tak diketahui identitasnya marah-marah saat diminta bayar kepada petugas dari PLN.

Bukannya mau membayar tunggakan, si pria tersebut malah marah-marah saat ditagih petugas. Bahkan saat dilerai pun pria tersebut terlihat emosi dan terus berupaya mendekati petugas yang ada di dalam mobil.

"Hapus itu," ucap pria itu sambil marah-marah, Sabtu (31/7/2021).

Tak lama setelah itu, pria tersebut langsung membuka maskernya dan meludahi wajah petugas.

Kemudian pria itu membanting pintu mobil dari petugas PLN yang sangat keras dan membuat petugas PLN tersentak dalam mobil. Dan pria langsung masuk ke dalam rumahnya.

Setelah itu korban bernama Ayu Miranda melaporkan tindakan yang tak menyenangkan itu kepada pihak kepolisian.

Atas peristiwa itu, korban membuat laporan ke Polsek Medan Kota dengan laporan SPKT Nomor STTLP/313/vii/2021/SPKT/Sek m.kota/Polrestabes Medan/Poldasu tanggal 29 juli 2021.

Hingga saat ini belum ada keterangan resmi dari aparat kepolisian dari sektor Meda Kota.